Compare GameSir G4 vs GameSir G4s Gamepad Serupa Namun Beda
Setelah akhir – akhir ini mimin gencar memberikan informasi terkait GameSir G4, mulai dari :
- Produk Baru dari GameSir : Gamepad GameSir G4
- Unboxing GameSir G4 Wired Bluetooth Controller Old But New
- Review GameSir G4 Wired Bluetooth Controller Old But New
Dan seperti yang anda lihat bahwa penampakan pada GameSir G4 amat mirip sekali dengan GameSir G4s
( Anda bisa baca pada artikel berikut untuk mengetahui produk GameSir G4s )
- Gamepad Baru dari GameSir : GameSir G4s Gamepad Terbaik Dikelasnya
- [Unboxing] GameSir G4s The Advance Edition Gamepad
- [Review] GameSir G4s pada Android dan PC/Laptop oleh JakVR

Jadi apabila anda tidak jeli atau tidak tahu perbedaannya mungkin anda akan mudah terkecoh dengan kedua Gamepad ini
Untuk itu mimin akan informasikan perbedaan dari G4 dan G4s melalui video berikut
Compare GameSir G4 vs GameSir G4s
Nah dari video tersebut mimin akan menjabarkan Spesifikasi dari kedua produk ini
Spesifikasi GameSir G4 dan GameSir G4s
Prosesor
GameSir G4 dan GameSir G4s memakai chip 32-bit MCU yang mampu mengkomputasi hampir 48 juta kali per detik. G4 memakai realtek bluetooth versi 4.0 dimana akan sangat mempermudah pengguna dalam menyambungkannya pada perangkat terbaru saat ini.
Platform/Sambungan
Seperti yang bisa anda lihat pada gambar di atas, GameSir G4 dan GameSir G4s dapat digunakan pada platform Android 4.0 ke atas serta pada PC tanpa perlu instalasi (untuk windows 7 ke atas) tanpa perlu mapping tombol ataupun rooting. Amat mudah digunakan dengan wireless maupun wired.
Nah, disinilah letak perbedaan pertama dari GameSir G4 dan GameSir G4s. GameSir G4 sambungan wirelessnya hanya bisa menggunakan bluetooth saja sedangkan GameSir G4s bisa menggunakan bluetooth maupun menggunakan dongler. Jadi ketika kita menggunakan GameSir G4s pada platform PS 3 ataupun PC/Laptop kita bisa menggunakan kabel data ataupun hanya dengan dongler, berbeda ketika kita menggunakan GameSir G4 pada platform PS 3 ataupun PC/Laptop kita hanya bisa menggunakan sambungan wired saja melalui kabel data.
Batrai
GameSir G4 dan GameSir G4s sama – sama dilengkapi dengan built-in bracket yang berbahan kuat dan bisa menampung ponsel dengan layar 3,5 – 6 inch.

Pun sama dengan kekuatan batrai G4s, G4 dilengkapi dengan batrai berkapasitas 800mAh yang mampu bertahan pada pemakaian normal hampir 18 jam atau pada saat standby bisa bertahan hampir 12 minggu.
Keduanya juga dilengkapi dengan sistem power saving mode. Jika tidak ada koneksi selama 1 menit atau jika kita tidak memakainya selama 5 menit, Gamepad akan langsung memasuki mode “sleep” secara otomatis. Untuk menghidupkan atau mematikan mode “sleep” secara manual kita hanya perlu menekan tombol R1 + L1 secara bersamaan selama 5 detik.
GameSir G4 dan GameSir G4s juga dilengkapi dengan auto fire turbo “tombol turbo” untuk mempermudah kita dalam bermain game khususnya game tembak-tembakan. Yang membuat lebih istimewa lagi adalah tingkat intensitas efek getar (vibration mode) pada G4 ini bisa kita atur sesuai keinginan kita dengan cara tekan tombol Clear + Atas/Bawah pada D-pad.

Berikut Spesifikasi lengkapnya :
Model: | Gamesir G4s | Gamesir G4 |
Working Platforms: | Android / Windows PC / Steam / PS3 | Android / Windows PC / Steam / PS3 |
Working Mode: | Android Standard / GCM / X-input / Dinput | Android Standard / X-input / Dinput |
Connection Types: | Bluetooth / 2.4GHz dongle / Wired | Bluetooth / Wired |
Charging Time: | 2-3H | 2-3H |
Working Distance: | Approx.8m | Approx.8m |
Bluetooth Version: | Bluetooth 4.0 | Bluetooth 4.0 |
Battery Life: | 30H | 30H |
Battery Capacity: | 800mAh | 800mAh |
Charging Voltage: | 3.7V~5.2V | 3.7V~5.2V |
Charging Current: | 1A~2A | 1A~2A |
Working Current: | Approx.66mAh | Approx.66mAh |
Working Temperature: | -20℃ ~ 65℃ | -20℃ ~ 65℃ |
Working Humidity: | 20%~80% | 20%~80% |
Gift Box Size(mm.): | 130*85*190 | 130*85*190 |
Gross Weight(g.): | 522g | 522g |
Dari Tabel diatas, terlihat jelas bukan bahwa seperti yang mimin informasikan perbedaan utama dari GameSir G4 dan GameSir G4s adalah kelengkapan Donglernya.
Pun demikian harga dari GameSir G4 dan GameSir G4s amat berbeda yaitu G4 dipatok dengan harga Rp. 495.000,- sedangkan G4s dipatok dengan harga Rp. 635.000,-
So, gimana??Sudah bisa memutuskan mau beli yang mana?? Karena kedua barang saat ini telah tersedia di JakVR lho
Demikian informasi Compare GameSir G4 vs GameSir G4s yang bisa mimin berikan
Nantikan artikel selanjutnya yaa
Apabila anda berminat anda bisa langsung kunjungi toko kami di Mall Ciputra Lantai 2 Blok U03, Letjen S.Parman, Tj. Duren Utara, Grogol Petamburan, Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta.
Kunjungi Website kami http://jakvr.com/
Like Instagram kami : https://www.instagram.com/jakvr/
Like Facebook kami : https://www.facebook.com/Jakvrcom/
Like Facebook GameSir : https://www.facebook.com/GameSirIndon…
Like Instagram GameSir : https://www.instagram.com/gamesir.id/
Kunjungi Toko Online Kami
Tokopedia Jakvr :
https://www.tokopedia.com/koekmurah/e…
Bukalapak Jakvr :
https://www.bukalapak.com/koekmurah/l…